Kota Minyak yang Terus Berkembang

Balikpapan, secara geografis terletak di garis katulistiwa. Hal itu yang membuat daerah ini menjadi istimewa, tidak mengenal musim. Cuaca panas terik, bisa turun hujan.

Cara Hidup Hemat di Balikpapan

Balikpapan merupakan daerah yang memiliki perkembangan yang amat pesat. Bila menengok 10 tahun silam, mungkin masih banyak ditemui pohon-pohon besar (kayu besi: ulin) menjulang tinggi. Akan tetapi, sekarang akan ditemui gedung-gedung tinggi nan megah. Mulai dari mall, hotel, hingga apartemen mewah. Balikpapan kini menjadi inceran orang-orang ibukota untuk mengembangkan usaha. Tak ayal, jika pembangunan di kota ini sudah hampir sejajar dengan ibukota.

Buku Mempererat Silaturrahim

Dulu saya hanya membaca buku di perpustakaan, sampai akhirnya sekarang saya sudah memiliki koleksi buku yang sudah mencapai ratusan buku. Sekali lagi, karena hal itu berawal dari kecintaan saya terhadap buku. Lambat laun, dari yang hanya bisa membaca karya saja. Sekarang, kecintaan saya itu menghubungkan saya dengan penulis-penulis buku. Dan dari buah silaturrahim itu, saya pun mulai menulis buku. Sungguh ini tidak saya duga sama sekali.

Masalah

Ya, keberanian adalah modal utama, selain kepercayaan. Sebab saya percaya di balik kesulitan ada kemudahan. Setidaknya hal itu telah dibuktikan oleh Chairul Tanjung—pemilik Group TransCorps (TransTV dan Trans7), selain itu juga pemilik Bank Mega—yang berani menjadi “penentang”, sehingga menempatkan dirinya pada posisi pengusaha sukses.

Workshop Menulis Puisi

Workshop menulis puisi bersama Akhmad Fatoni (penyair dan akademisi). Gratis dan Terbuka untuk umum. Pendaftaran terakhir Jumat, 15 Mei 2015, pukul 15.00 WIB.

Saturday 1 April 2023

Menulis itu Beban

Halo sobat kreatif di mana pun berada. Semoga dalam keadaan sehat dan senantiasa berkelimpahan rejeki. amin. 

Adakah sobat kreatif di sana yang memiliki keinginan untuk menulis? Atau secara sengaja bersinggungan dengan menulis walaupun tidak punya keinginan menulis, misalnya pelajaran atau matakuliah menulis? Jika ada, bagaimana responnya sobat semua? Melakukan dengan ringan, melakukan dengan berat hati, atau ogah-ogahan dalam mengerjakannya? 

Tentunya, bersyukurlah sobat kreatif yang sudah memiliki blog. Tandanya sobat sudah berupaya untuk mendekatkan menulis dengan kehidupan sobat semua. Seseorang yang punya akun blogspot adalah salah satu tanda jika ia punya kesempatan dalam memuplikasikan tulisannya sendiri. Langsung dan cepat. Tentunya itu sebuah keistimewaan sendiri ya. 

Dulu, saya ingin tulisan saya diapresiasi harus mengirimkan tulisan ke media cetak. Kirim via email, berkali-kali tetapi tidak ada respon. Tidak putus asa, akhirnya saya datang ke kantor media cetak tersebut dan memberikan soft file-nya. Hari Minggu, ya karena kolom untuk tulisan sastra, saat itu saya mengirimkan puisi, ada di hari Minggu, ternyata dimuat. Perasaan senang akhirnya tulisan diapresiasi dan memiliki kesempatan menemukan pembaca lebih luas ada. 

Perasaan dimuat itu akhirnya membuat saya semakin senang dan giat menulis. Saya kirim kembali ke kantor tersebut tulisan kedua dan dimuat. Kali ketiganya, saya datang lagi dan mbak petugas yang biasanya menerima tulisan saya itu bilang agar mengirimkan email ke redaturnya saja,  alm. Yanuar Yahya, redaktur pemegang kolom budaya di Radar Mojokerto. Mari kita mengirimkan bacaan Fatihah kepada beliau: Al Fatihah. 

Selanjutnya, saya sudah tidak pernah lagi datang ke kantor media cetak tersebut. Saya hanya mengirimkan tulisan via email. Tulisan saya mulai beragam, puisi, cerpen, dan esai. Jika dihitung entah berapa puluh tulisan yang sudah ada di media cetak tersebut. 

Itu secuil perjuangan saya menulis di media. Saya juga melakukan perjuangan menulis di beberapa media, yang akhirnya ada beberapa media yang memuat tulisan saya. Memang tidak banyak, tetapi jika disebut media-media itu yang masih ingat di luar kepala, di antaranya: Majalah Widyawara, Majalah Tinta, Jurnal KAJ, Jurnal Lembah Biru, Jurnal Pena Indonesia, Jurnal Matapena, Jurnal Sirok Bastra, Surabaya Post, Surabaya Pagi, Berita Metro, Harian Disway, Jawa Pos, Post Bali, Denpasar Post, Malang Post, dan saya sudah tidak mampu mengingatnya. Namun semua media yang pernah memuat tulisan saya, ada dengan baik catatannya. 
oh iya, itu ada paket menerbitkan tulisan menjadi buku. Jika tertarik, langsung saja kontak nomor pada poster tersebut.

Terlepas dari itu, bila kembali ke media blogspot ini. Tentu merupakan sebuah keistimewaan, karena tanpa harus berusaha payah melakukan perjuangan untuk dapat dimuat. Tinggal tulis, klik publish maka sudah bisa dibaca orang dari seluruh penjuru dunia yang terhubung dengan internet. 

Namun, jika melihat orang menulis ogah-ogahan saya jadi sedih. Padahal menulis itu, banyak sekali manfaatnya. Ah.

Thursday 23 March 2023

Program Menulis Kreatif Mahasiswa

Saya coba melihat kembali rumah tulisan ini. Ah, sudah lama sekali nampaknya saya meninggalkannya. Terbukti 2016 tulisan terakhir di rumah ini, tujuh tahun lalu. 

Baiklah, sepertinya saya harus mengisi kembali rumah ini dengan catatan-catatan ringan. Sebagai pendamping proses kelas menulis yang sedang saya lakukan. Lebih tepatnya, sebagai contoh memosting tulisan di blogspot.

Awalnya, saya dikirimi tautan blogspot. Coba saya klik, ternyata tulisan yang ada di word diunggah. Padahal saya meminta menggunakan media blogspot atau wordpress itu fungsinya agar tulisannya bisa dibaca lebih luas. Saya pun bisa mengoreksinya dengan lebih mudah dan cepat. 
Gambar tersebut, sebagai contoh aplikasi blogspot yang ada di hape saya. Kalian bisa unduh di play store atau aps store. Jadi, kalian bisa menulis lebih mudah dan enak tanpa harus buka laptop dulu. Langsung buka aplikasi di hape, klik, isi, dan unggah. 

Kok ya, salah menangkap maksud saya. Weleh deleh. Kok yo ngunu toh rek

Caranya itu seperti ini, kalian tulis langsung di bagian postingan. Jika memang sudah ada tulisannya, kalian copy judul ke bagian judul. Setelah itu, baru copy bagian isinya. Dan, kalian klik posting. 

Jika sudah maka tulisan kalian akan muncul dan bisa dibaca secara langsung. Tanpa harus membukanya dengan perangkat lain. Bila ingin tampak lebih manis, maka kalian bisa mengisinya dengan foto. Semoga saja jelas ya. 

Thursday 31 March 2016

Workshop Menulis dan Membaca Puisi

Gerakan menulis sudah mulai disadari oleh instansi pendidikan. Beberapa waktu lalu Konsultan Menulis bersama Tim Pojok Ideologi mengisi workshop menulis dan membaca puisi di SD Al Akbar. Tentu ini adalah gerakan yang amat patut digalakkan oleh semua lini instansi pendidikan.
Kala itu, peserta yang ikut kelas 4, 5, dan 6. Sungguh, imajinasi dan pengetahuan mereka amat mengejutkan. Semoga saja, kesadaran menulis dan pentingnya membaca menjadi fokus utama dunia akademik. Tanpa itu, sangat tidak mungkin tercipta SDM berkualitas. Semoga Indonesia semakin maju di tangan generasi muda yang melek literasi. Amin.
-------
Pojok Ideologi merupakan salah satu program Rumah Budaya Akhmad Fatoni
RBAF
Jalan Raya Mojosari-Trawas KM 7,8
Sumbertani RT 04 RW 01, Mojorejo, Pungging
Mojokerto, Jatim, Indonesia. 61384
Hp. 0821-3103-2384
Email: rbafmojokerto@gmail.com
-----
SD Al Akbar
Jl. Pendidikan no. 1 Kec. Bangsal, Kab. Mojokerto 61381
Telp. (0321) 331142
Email: alakbar_bangsal@yahoo.com

Thursday 21 May 2015

Tulisan Ringan Selalu Menawan

Oleh: Akhmad Fatoni

Esai Mochammad Asrori di Harian Radar Mojokerto, 17 Mei 2015

Entah kenapa saya suka sekali membaca tulisan yang renyah dan ringan. Ya, akhir-akhir ini saya memang terpikat dengan tulisan model seperti itu. Kali pertama saya membaca dan langsung terpikat yakni ketika membaca kolom di harian Kompas yang ditulis oleh Samuel Mulia. Selanjutnya ada lagi, AS Laksana di harian Jawa Pos (dan juga di blognya). Entah kenapa saya selalu mencari tulisan ringan semacam itu. Dan ketemulah dengan tulisan Hasan Aspahani dan Aan Mansur. Ternyata beberapa hari lalu, saya membaca juga tulisan orang Mojokerto, Mochmammad Asrori. 

Tentu, akhirnya saya secara diam-diam akan memantau terus tulisan Asrori. Apakah dia akan menulis seperti ini lagi atau hanya ini saja. Entahlah. Itu dari segi ketertarikannya. Bila menilik isi, tentu ini lain ceritanya. Saya membaca tulisan ini kali pertama di akun facebook seorang teman. Dan akhirnya menemukan di sini (karena saya suka, ya saya bagikan saja tautannya, klik di sini). Anda bisa membaca tulisan Asrori itu dengan klik tautannya, mungkin belum membaca. Ya, biar Anda bisa memahami maksud dari tulisan saya ini mengarah ke mana.

Oke kembali pada isi tulisan tersebut, pembacaan dari kacamata saya, tulisan itu centil. Bisa dikatakan juga nakal. Pandangan tersebut membuat saya beropini dua hal, yakni tulisannya terlalu frontal sebab perpaduan antara seorang sastrawan (dan budayawan), sebab akhir-akhir ini pandangan dan pendapat Dadang Ari Murtono (DAM) mulai menyoroti hal yang lebih luas, seperti ludruk, wayang, tari, dan juga cerita rakyat. Tentu hal itu amat fatal, sesuatu yang amat besar disandingjajarkan dengan hal yang dijual kiloan di pasar-pasar. Aih. Semoga DAM tidak meletup membaca tulisan ini. 

Pandanan kedua, yakni tulisan nakal ini tentu memiliki maksud untuk menggugah orang-orang Mojokerto (yang mungkin belum kenal DAM). Ya, itu memang pilihan Asrori sebagai penulis. Namanya juga tulisan ringan, jadi harus dibuat menghibur dan menarik orang. Dan dari sini, saya menaksir bahwa penulis berhasil. Apalagi jika ada yang membaca tulisan ini dan marah. Tentu kemarahan itulah energi letup dari tulisan ini. Gaung dari apa intisari dari tulisan: menjual DAM. Ya, sekali lagi promosi gethok tular itu lebih dahsyat.
Selebihnya, segala hal itu memiliki konsekuensinya. Dan mungkin juga, tulisan ringan saya ini bisa juga memiliki pendapat yang pro dan kontra. Mengapa? Ya karena pembaca itu cerdas.***

Thursday 7 May 2015

Workshop Menulis Puisi

Workshop Menulis Puisi

Bersama Akhmad Fatoni (penyair dan akademisi)


Peserta:

-umum

-membawa peralatan menulis


Fasilitas:

-sertifikat

-support penerbitan


Waktu:

Minggu, 17 Mei 2015

Pukul 09.00 wib


Tempat:

Kelas KAJ

Jalan Mbah Jambu Londen RT01 RW01, Mojosulur, Mojosari, Mojokerto, Jawa Timur


Pendaftaran via sms.

Format sms: ketik nama#alamat#aktivas#lembaga kirim ke 089649248805


Contoh:

Tamara#Gondang-Mojokerto#kuliah#Universitas Brawijaya Malang

Andy Rizki#Jalan Mojopahit 145 Mojokerto#kerja#PT Tjiwi Kimia

Via Amelia#Jalan Merdeka 23 Jombang#sekolah#SMAN 1 Jombang


*pendaftaran di atas pukul 15.00 WIB Jumat, 15 Mei 2015

Saturday 2 May 2015

Perkumpulan Orang-Orang yang Suka Membaca

Oleh Akhmad Fatoni

Hari ini, (Minggu, 3 Maret 2015) saya merencanakan membuat sebuah pertemuan dengan rekan-rekan Liliput (Lingkar Literasi Putih). Perencanaan itu sudah saya atur beberapa hari yang lalu. Kita memilih tempat di Perpustakaan Kabupaten Mojokerto. Yah, itu pertemuan perdana dan pada pertemuan itu kita mencakapkan apa-apa yang harus dilakukan dalam pertemuan tidak penting di akhir pekan.

Yah, saya menganggap seperti itu. Namanya juga akhir pekan. Akhir untuk meluruskan otot yang kaku dan penat karena aktivitas yang padat. Saya membayangkan pertemuan ini semacam rekreasi (cocok dengan salah satu tujuan seseorang datang ke perpus, tidak percaya silakan datang sendiri dan ngecek di komputer layanan perpustakaan). Begitulah, saya sedang rekreasi. Rekreasi dengan membicarakan apa yang perlu dikemas untuk perjalanan hidup. Ya, hidup ini kadang terlalu suram jika kita tidak membawa bekal.

Ah, tapi saya merasa ini takdir Tuhan. Bagaimana tidak, ketika kita mau membicarakan soal bincang buku. Tiba-tiba saya dikagetkan dengan tulisan AS Laksana di Ruang Putih Jawa Pos,  "Beberapa Saran tentang Bacaan yang Penting bagi Anda".  Aih, benar-benar sesuatu yang misterius.

Tak lama saya duduk dan membaca koran Jawa Pos, datang Intan (seseorang yang ikut kelas menulis saya) dan sengaja saya ajak ikut pertemuan ini. Obrolan dengan Intan mulai terjadi dan saya memintanya membaca tulisan AS Laksana. Baru beberapa menit setelah itu, rekan Liliput (Kak Asrori dan Kak Aris) datang. Ruang pun dibangun. Cerita juga dibongkar. Acara berjalan gayeng. Dan akhirnya diputuskan, pertemuan ini rutin sebulan sekali, pada tiap awal bulan. Sampai jumpa bulan depan. Dan bila mau berkunjung dan melihat aktivitas kami, tengok di www.lingkarliterasi.wordpress.com. Wah pengen bergabung. Bagaimana caranya? Gampang datang saja ke Perpustakaan Kabupaten tiap awal bulan. Kalau mau memantau bisa masuk ke akun Liliput di facebook. Sampai jumpa bulan depan. ***

Tuesday 28 April 2015

Hunting Ceria #1

Hello, pada acara hunting ceria kali ini, saya ditemani oleh Anita.
Ya, dia seorang peranakan Arab. Dan pada postingan ini, saya upload 3 foto.